APAKAH BENAR STICKER VINYL (PLASTIK) BISA DICETAK DI MESIN PRINTER TONER/LASER

Selama ini mesin toner atau mesin printer laser dikenal tidak bisa mencetak sticker vinyl karena mesin ini menggunakan sistem pemanas sehingga ketika bahan vinyl dicetak akan menempel atau leleh di pemanasnya.

Kalopun tidak meleleh maka toner/tinta tidak akan menempel dengan baik di vinyl tersebut sehingga hasil cetakan sangat mudah terkelupas, bahkan dipegang saja cetakan akan rontok atau hilang.

Karena kendala itulah banyak orang tidak menggunakan mesin toner/printer laser untuk mencetak sticker vinyl

Akan tetapi semua itu sekarang tidak perlu anda kawatirkan lagi karena RONIta sudah mampu membuat VINYL TONER. Vinyl toner adalah vinyl yang khusus dibuat untuk dicetak menggunakan mesin printer laser. Dalam hal ini RONIta menggunakan mesin FUJIXEROX, hampir semua jenis fujixerox dapat digunakan mencetak bahan VINYLTONER. Sedangkan untuk mesin-mesin lain seperti ricoh, gestener juga bisa sedangkan untuk develop atau konica hanya bisa berjalan di mesin-mesin kelas produksinya (kelas besar).

Untuk informasi lebih lanjut silakan klik link berikut :

http://www.ronita-dp.com/produk-baru-vinyl-sticker.html

Membandingkan Printer Inkjet dengan Printer Toner (laser)

Dalam dunia printing dikenal printer berbasis tinta dan toner. Mesin berbasis tinta menggunakan sistem nozzel atau thermal untuk menaruh tinta di media sedangkan sistem toner menggunakan sistem pemanasan dan semacam bantalan karet (stempel) untuk menempelkan serbuk tonernya ke media cetak.

Berikut perbandingannya :

  1. Kecepatan cetak, setiap mesin berbasis toner selalu memiliki kecepatan cetak lebih tinggi dibandingkan mesin inkjet
  2. Fleksibilitas bahan / kemampuan cetak di berbagai jenis bahan, mesin inkjet sedikit lebih unggul dibandingkan laser terutama untuk bahan-bahan yang bersifat sintetis (mengandung plastik). Saya bilang sedikit unggul karena memang semakin kesini banyak mesin-mesin berbasis toner yang sudah bisa mencetak di beberapa bahan sintetis seperti yang sudah kita lakukan yaitu CETAK STICKER VINYL MENGGUNAKAN MESIN FUJIXEROX DOCUCOLOR 2270
  3. Ketajaman warna, untuk hasil cetakan di media kertas PRINTER TONER jauh lebih baik hasilnya dibandingkan printer inkjet, sedangkan untuk media photo atau kain (kanvas) mesin inkjet jauh lebih bagus dibandingkan printer toner.
  4. Kebandelan mesin, Mesin Toner jauh lebih bandel dibandingkan mesin inkjet, beberapa masalah yang sering kita jumpai di inkjet seperti nge-blink, catridge tak terdetek, pemutar roda macet jauh lebih sedikit kita jumpai di mesin toner. Selain itu mesin toner tidak memiliki istilah toner kering seperti di inkjet (tinta kering).
  5. Cost produksi / biaya produksi, jika mencetak gambar yang sama dengan ukuran yang sama maka biaya produksinya berimbang kalo tidak boleh dibilang lebih mahal inkjet sedikit.
  6. Sparepart mesin, mesin toner atau mesin cetak laser jauh lebih mahal dibandingkan inkjet

Apalagi ya perbandingannya..sepertinya itu dulu deh..nanti disambung lagi ya..bagi teman2 yang mau nambahin silakan di comment..trimakasih